Rabu, 04 April 2012

Macam - macam android



seperti halnya makhluk hidup yang melakukan sebuah matamorfosis, teknologi pun juga mengalami hal yang sama. Berikut perjalanan OS Android mulai pertama kali dirilis sampai versi yang paling mutakhir tentunya:
 

CupCake (Android 1.5 )

seri ini hasil dari pengembangan seri sebelumnya yaitu seri android 1.1 yg diluncurkan pada bulan february tahun 2009.. spesifikasi cupcake sebagai berikut:
Mempunyai kemampuan merekam dan menonton video melalui camcorder.
Upload video ke youtube dan upload gambar ke picasa.
Aplikasi baru soft-keyboard dengan fungsi text prediction.
Bluetooth A2DP dan AVRCP support.
Mempunyai kemampuan otomatis terhubung ke perangkat Bluetooth dengan jarak tertentu.
Widget baru dan folder dapat dikumpulkan di layar home.
Perpindahan layar secara otomatis 

Donut (Android 1.6 )

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]  

Android kemudian merilis versi terbaru yakni android 1.6 disebut dengan Donut pada 30 april 2009 dengan kemampuan:
Peningkatan pada android market.
Integrasi kamera, perekam video dan tampilan galeri.
Aplikasi galeri yang baru memungkinkan pengguna memilih banyak foto untuk dihapus.
Aplikasi voice search yang diperbaharui menjadi lebih cepat merespon dan itegrasi dengan aplikasi yang lain termasuk kemampuan mencari kontak.
Aplikasi search yang ditingkatkan untuk bisa mencari bookmarks, history, kontak, dan web dari layar home
Peningkatan dukungan teknologi untuk CDMA/EVDO.802.1x, VPNs, dan mesin text to speech
Mendukung resolusi layar WVGA
speed inprovement in searching and camera applications
perbaikan kecepatan di aplikasi pencarian dan aplikasi kamera. 

Eclair (Android 2.1) 

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]  

setelah Donut menyusul kemudian Eclair ver 2.1 dengan kemampuan:
Optimalisasi kecepatan hardware
Mendukung lebih banyak ukuran layar dan resolusi layar
Revamped UI, User interface baru pada browser dan dukungan html 5
Daftar kontak baru, Rasio putih-hitam yang lebih baik untuk backgrounds.
peningkatan aplikasi Google Maps 3.1.2
Dukungan untuk Microsoft Exchange
Mendukung Falsh untuk kamera, Digital Zoom.
Peningkatan pada aplikasi virtual keyboard, Bluetooth 2.1, Live Wallpapers. 

Froyo (Android 2.2)  

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]  

Versi android teranyar yang dikeluarkan oleh Google... dengan versi 2.2 . memiliki kemampuan:
Optimalisasi kecepatan dan performa Android OS
Integrasi chrome v8 javaScript kedalam aplikasi browser
Peningkatan dukungan Microsoft Exchange, Peningkatan aplikasi luncher dengan shotcuts menuju aplikasi phone dan browser
USB tethering dan WiFi hotspot functionality.
Penambahan pilihan untuk menonaktifkan akses data jaringan mobile
Aplikasi android market yang telah diperbaharui dengan fitur update otomatis.
Quick switching between multiple keyboard languages and their dictionaries.
Voice dialing dan berbagai kontak melalui bluetooth
mendukung file upload di aplikasi browser
dukungan terhadap aplikasi Adobe Flash 10.1 terakhir 

Gingerbread (Android 2.3) 

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]   

Inilah Fitur-fitur Yang Dimiliki Oleh Android Gingerbread: 

NFC (Near-Field Communication) 

Aplikasi NFC akan tersedia di dalam Gingerbread, ini memungkinkan produsen gadget untuk membuat perangkat yang bisa digunakan untuk transaksi nirkabel alias dompet elektronik. 

Dukungan pada Kamera Depan
Aplikasi kamera di Android 2.3 sudah mendukung kamera depan sejak awalnya. Artinya produsen seperti HTC, yang salah satu versi ponsel Androidnya sudah memiliki dua kamera, bisa langsung memasang
dua kamera di ponsel Android.

Ponsel Internet
Kemampuan teleponi via internet, atau Voice over IP, akan didukung pada tingkat sistem operasi. Tanpa
aplikasi tambahan, pengguna sudah bisa membuat panggilan VoIP, tentu dengan setting SIP manual.


Tampilan yang Lebih Rapih

Tampilan antarmuka dari Gingerbread konon bakal makin rapih dan mudah dipelajari. Menu dan tema visual diperbaiki oleh Google untuk memudahkan navigasi.

Manajemen Aplikasi
Akan tersedia shortcut untuk sebuah aplikasi bernama Manage Applications. Di sini pengguna bisa melihat berapa besar memori yang diserap oleh masing-masing aplikasi yang sedang berjalan.

Input Teks Lebih Cepat
Keyboard Android Gingerbread dijanjikan akan lebih baik, dengan beberapa perubahan lokasi dan bentuk. Selain itu ada kemampuan memperbaiki salah ketik lewat kamus bawaan. 

Copy Paste
Kemampuan untuk memilih (select) lalu melakukan Copy, Cut atau Paste di Gingerbread menjadi semakin
baik. Cara penggunaannya mirip yang dilakukan Apple pada iOS, lengkap dengan marker yang bisa digeser sebelum menyalin.

HoneyComb (Android 3.0)

Honeycomb 3.1 merupakan update minor Android OS untuk tablet yang secara keseluruhan cukup sempurna. Interface-nya lebih smooth dibanding sebelumnya dengan perbaikan utama di dua fitur: performa flash yang ditingkatkan dan USB device compatibility yang sudah mendekati komputer. Bandingkan dengan iPad yang tidak memiliki kedua fitur ini.
Fitur Android Honeycomb 3.1 yang mengalami perbaikan. 
Flash yang lebih baik, Multitasking yang lebih baik, Movie Store, Homescreen Widgets yang resizeable, kini widget bisa di resize menjadi lebih besar atau kecil. Support dengan pointer device, seperti mouse, trackpad dan trackball. Bahkan magic trackpad Apple dapat bekerja dengan Honeycomb 3.1, meski demikian multitouch dan gesture-nya tidak support. USB device yang lebih support, Android 3.1 kini dapat menerima USB periferal, gamepads, thumbdrives, camera dan keyboard. Update terhadap Core Application, seperti browser yang lebih baik, lebih cepat membuka tabs, akses setting, support embedded HTML5 video dan hardware acceleration. App Kalender sudah diredesign untuk readability yang lebih baik dan touch control yang lebih akurat. Kini email widget memungkinkan kita mengakses multiple folder (kecuali Gmail) dengan contact yang sekarang sudah fully searchable. 


Android 4.0 Ice Cream Sandwich
Berikut ini beberapa fitur menarik dari Android 4.0 Ice Cream Sandwich, yang tentunya bakal membuat handphone, smartphone atau Tablet Android lebih powerfull dengan menggunakan Sistem Operasi terbaru Android ini.

Fitur pertama yang bakal hadir di Android 4.0 Ice Cream Sandwich adalah Face Recognition Software, dengan fitur ini memungkinkan kita untuk mengunlock ataupun lock Smartphone Android menggunakan wajah kita, dan bahkan lebih jauh lagi dengan fitur ini akan bermanfaat dalam proses editing photo ataupun simulasi game.

Virtual Camera Operator, kalau fitur yang satu ini memungkinkan camera untuk mengenali suara yang muncul, sehingga nantinya camera akan fokus ke suara tersebut. Fitur ini akan sangat bermanfaat terutama jika kita sedang mewawancarai seseorang dan kita berniat mengambil foto orang yang diwawancarai, maka secara otomatis camera akan fokus kepada orang yang sedang diwawancarai tersebut.

Support USB, jangan khawatir dengan Android 4.0 Ice Cream Sandwich, smartphone atau tablet Android akan dengan mudah mengenali perangkat USB yang dicolokan. Mulai dari Keyboard USB, Mouse USB dan bahkan sampai USB PS3 Controller.

Android 4.0 Ice Cream Sandwich

Kelebihan Android 4.0 Ice Cream Sandwich adalah dukungan terhadap berbagai aplikasi dan game, dengan menggunakan Single API Framework, maka diharapkan semua game ataupun aplikasi akan bisa berjalan di setiap sistem operasi Android. Jadi kita tidak akan lagi menemukan game yang kurang kompetibel karena berbeda sistem operasi.

Dari sisi tampilan, konon Android 4.0 Ice Cream Sandwich akan lebih dominan menggunakan warna biru dibandingkan dengan warna hijau yang selama ini menghiasi sistem operasi Android.

itulah macam - macam android

Tidak ada komentar:

Posting Komentar