Minggu, 08 April 2012

Ponsel Canggih Terbaru - Senseye, Teknologi Lirikan Mata

senseye.jpeg
teman - teman pencinta gadget, jika selama ini kita menggunakan jemari kita untuk memakai ponsel mulai dari tombol qwerty hingga touch screen, maka sebentar lagi akan hadir ponsel dengan teknologi lirikan mata.

Teknologi yang memungkinkan ponsel dikendalikan hanya dengan tatapan dan lirikan mata itu dinamai SENSEYE. Ponsel tersebut menggabungkan kamera dan LED inframerah untuk melacak gerakan mata. Saat tak ada yang menatap layar, maka layar ponsel akan redup otomatis. Begitupun saat Anda membaca teks panjang, ponsel akan otomatis menggerakkan layar (scroll).

Teknologi yang cukup bisa diandalkan itu ditambah dengan penggunaan password untuk membuka kunci ponsel. Tidak hanya itu, dalam demonya, Senseye bisa dipakai untuk bermain game.

Lebih uniknya, tim pengembang Senseye mengatakan hanya butuh biaya 5 dollar AS untuk kamera dan LED-nya. Untuk sekarang ini ponsel canggih tersebut baru muncul dalam bentuk proof of concept yang berukuran cukup besar dan menempatkan ponsel di dalam sebuah 'balok'.

Bagi developer yang mau mencoba membuat aplikasi dengan pemanfaatan teknologi Senseye, pengembang akan membuat unit awal seharga 99 dollar AS di tahun 2012. Baru pada Juni 2013 nanti teknologi tersebut akan tersedia di perangkat ponsel komersial. Tentang produsen mana yang menggunakannya, merka tidak mau menyebutkan.

Kecanggihan Senseye yang lainnya adalah bisa dimanfaatkan sebagai alat untuk pemasang iklasn. Apakah iklan dilihat oleh pengguna dan seberapa lama, bisa diketahui lewat alat ini.

Teknologi Senseye sejauh ini berjalan di atas sistem operasi Android. Apakah akan tersedia juga di perangkat lain, belum disebutkan. Yang pasti ponsel tersebut sudah siap untuk diproduksi massal.

Bagaimana pendapat teman - teman, kita tunggu saja kehadirannya !

Sepeda motor listrik


Sepeda motor listrik adalah kendaraan tanpa bahan bakar minyak yang digerakkan oleh dinamo dan akumulator. Seiring dengan mencuatnya masalah pemanasan global dan kelangkaan BBM maka kini produsen kendaraan berlomba-lomba menciptakan kendaraan hibrida, dan sepeda motor listrik termasuk salah satu di dalamnya. Sampai sekarang di Indonesia telah tersedia tipe dengan kecepatan 60 km/jam, dilengkapi rem cakram, lampu penerangan dekat dan jauh, lampu sein, lampu rem serta klakson.
Pihak Kepolisian dan Dinas Perhubungan menegaskan kendaraan ini tidak memerlukan STNK. Disamping itu, Dinas Perhubungan menambahkan pernyataan juga tidak diperlukannya BPKB.[1]

Sumber tenaga

Secara umum sumber tenaga sebuah sepeda motor hibrida adalah akumulator, tapi perkembangan dalam sel bahan bakar menyebabkan terciptanya beberapa prototipe menggunakannya. Beberapa contoh misalnya ENV dari Intelligent Energy memanfaatkan proses Fuel Cell hidrogen, pada Honda teknologi ini diberi nama Honda FC Stack, dan FC-AQEL[2] pada Yamaha. Terdapat pula sepeda motor listrik-hibrida berbahan bakar yang sedang dikembangkan. Contoh jenis ini misalnya adalah Ecycle, dan Gen-RYU[3] dari Yamaha. .
Dan kini banyak dilakukan inovasi dan terobosan baru dalam menciptakan jenis baterai sebagai sumber energi yang dapat menunjang jarak tempuh kendaraan ini.

Kinerja kendaraan

Jarak tempuh terjauh yang dapat dicapai oleh sepeda motor listrik di Indonesia pun telah meningkat secara signifikan menjadi 80km dan untuk jarak tempuh sedemikian hanya perlu mengeluarkan biaya Rp. 900.[4] Sedang untuk jalan menaik kendaraan mampu naik dengan sudut kemiringan sampai 30 derajat. Waktu yang diperlukan untuk mengisi penuh akumulator adalah 8 jam dan akumulator dapat diisi kapan saja tanpa menunggu habis.
Sepeda motor listrik ini dapat dipakai melewati jalan yang tergenang air atau dicuci, yang terpenting dinamo tidak tergenang air. 

dibawah ini adalah motor listrik yang sudah dikembangkan

Jumat, 06 April 2012

Pengertian dan Perbedaan : HSPA, HSPA+, HSDPA, HSUPA, UMTS dan EV-DO

 High-Speed Packet Access (HSPA)

(HSPA) High-Speed Packet Access (Akses Paket Kecepatan Tinggi) adalah koleksi protokol telepon genggam dalam ranah 3,5G yang memperluas dan memperbaiki kinerja protokol Universal Mobile Telecommunications System (UMTS). High-Speed Downlink Packet Access (HSDPA), High-Speed Uplink Packet Access (HSUPA), dan High Speed Packet Access+ (HSPA+) adalah bagian dari keluarga High-Speed Packet Access (HSPA).
HSPA merupakan hasil pengembangan teknologi 3G gelombang pertama, Release 99 (R99). Sehingga HSPA mampu bekerja jauh lebih cepat bila dibandingkan dengan koneksi R99. Terkait jaringan CDMA, HSPA dapat disejajarkan dengan Evolution Data Optimized (EV-DO) yang merupakan perkembangan dari CDMA2000.
Jaringan HSPA sebagian besar tersebar pada spektrum 1900 MHz dan 2100 MHz namun beberapa berjalan pada 850 MHz. Spektrum yang lebih besar digunakan karena operator dapat menjangkau area yang lebih luas serta kemampuannya untuk refarming dan realokasi spektrum UHF.
HSPA menyediakan kecepatan transmisi data yang berbeda dalam arus data turun (downlink) dan dalam arus naik (uplink), terkait standar pengembangan yang dilakukan Third Generation Partnership Project (3GPP). Perkembangan lanjutan HSPA dapat semakin memudahkan akses ke dunia maya karena sarat fitur rapi dan canggih sehingga dapat mengurangi biaya transfer data per megabit.
Pada tahun 2008 terdapat lebih dari 32 juta koneksi HSPA di dunia. Hal ini bertolak belakang dengan akhir kuartal pertama 2007 yang hanya berjumlah 3 juta. Pada tahun yang sama, sekitar 80 negara telah memiliki layanan HSPA dengan lebih dari 467.000 jenis perangkat HSPA yang tersedia di seluruh dunia, seperti perangkat bergerak, notebook, data card, wireless router, USB Modem.

 

High Speed Packet Access+ (HSPA+)

HSPA+ atau disebut juga Evolusi HSPA adalah teknologi standar pita lebar nirkabel yang akan hadir dengan kemampuan pengiriman data mencapai 42 Mbit/s untuk downlink dengan menggunakan modulasi 64QAM dan 11 Mbit/s untuk uplink dengan modulasi 16QAM.
Pengembangan lainnya pada HSPA+ adalah tambahan penggunaan antena Multiple Input Multiple Output (MIMO) untuk membantu peningkatan kecepatan data. HSPA+ memberikan pilihan berupa arsitektur all-IP (Internet Protocol) yang dapat mempercepat jaringan serta lebih murah dalam penyebaran dan pengendaliannya.
Sampai Agustus 2009, terdapat 12 jaringan HSPA+ di dunia dengan kecepatan downlink mencapai 21 Mbit/s. Pelopornya adalah Telstra di Australia pada akhir 2008. Sedangkan jaringan untuk kecepatan 28Mbit/s telah hadir untuk pertama kalinya di dunia dengan Italia sebagai negara perintisnya.

 

High-Speed Downlink Packet Access (HSDPA)

HSDPA merupakan salah satu protokol yang memperbaiki proses downlink atau penurunan data dari server ke perangkat (unduh), dengan kecepatan mencapai 14,4 Mbit/s. Sedangkan proses uplink dalam teknologi HSDPA mencapai 384 kbit/s.
Dengan kecepatan tersebut, pengguna perangkat bergerak dapat menerima data yang berukuran besar seperti lampiran pada e-mail, presentasi dalam bentuk Power Point, atupun dapat membuka halaman Web.
Sebagai gambaran, jaringan HSDPA dengan kecepatan 3,6 Mbit/s dapat mengunduh data musik yang berukuran sekitar 3 Mb dalam waktu 8,3 detik dan data video yang berukuran 5 Mb dalam waktu 13,9 detik. HSDPA hadir sejak tahun 2006 di Eropa.
Untuk lebih jelasnya tentang HSDPA baik sejarah, kelebihan dan kekurangan HSDPA dapat mengunjungi di http://id.wikipedia.org

 

High-Speed Uplink Packet Access (HSUPA)

HSUPA merupakan salah satu protokol ponsel yang memperbaiki proses uplink atau penaikkan data dari perangkat ke server (unggah) yang mencapai 5,76 Mbit/s.
Dengan kecepatan ini, pengguna dapat lebih mudah mengunggah tulisan, gambar, maupun video ke blog pribadi ataupun situs seperti YouTube hanya dalam waktu beberapa detik saja. HSUPA juga dapat mempermudah melakukan video streaming dengan kualitas DVD, konferensi video, game real-time, e-mail, dan MMS.
Saat terjadi kegagalan dalam pengiriman data, HSUPA dapat melakukan pengiriman ulang. Tingkat kecepatan pengiriman juga dapat disesuaikan dengan keadaan ketika terjadi gangguan jaringan transmisi.HSUPA diluncurkan secara komersial pertama kali pada awal tahun 2007.
Untuk lebih jelasnya tentang HSDP baik sejarah, kelebihan dan kekurangan HSUPA dapat mengunjungi di http://id.wikipedia.org

 

Universal Mobile Telecommunications System (UMTS)

UMTS (Universal Mobile Telecommunications System) adalah salah satu teknologi telepon genggam 3G (generasi ke-3). Sekarang ini bentuk yang paling banyak digunakan adalah W-CDMA yang distandarisasi oleh 3GPP.
Untuk membedakan UMTS dari teknologi 3G lainnya, UMTS seringkali dipasarkan sebagai 3GSM, menekankan dasar 3G dari teknologi ini.

 

Evolution Data Optimized (EV-DO)

EVDO, juga dikenal dengan EV-DO, 1xEvDO dan 1xEV-DO merupakan sebuah standart pada wireless broadband berkecepatan tinggi. EVDO adalah singkatan dari “Evolution, Data Only” atau “Evolution, Data optimized”.
Istilah resminya dikeluarkan oleh Assosiasi Industri Telekomunikasi yaitu CDMA2000, merupakan interface data berkecepatan tinggi pada media udara. EVDO satu dari dua macam standar utama wireless Generasi ke-3 atau 3G. adapun standart yang lainnya adalah W-CDMA.
Kelebihan EVDO dibandingkan CDMA biasa, tentu lebih mengirit spektrum frekuensi dari regulator dan amat mahal pastinya, menurunkan biaya pengembangan dan memanfaatkan jaringan baru. di amerika EVDO dipakai oleh Verizon dan Sprint,di Korea Juga digunakan. Saat artikel ini dibuat EVDO tidak terlalu berpengaruh di pasar Eropa dan Sebagian besar Asia karena di Wilayah tersebut telah memilih 3G sebagai pilihan mereka. Namun Demikian di Indonesia telah ada beberapa operator yang memakai teknologi EVDO.

11 Anti Virus hp Bersistem Operasi Symbian

Anti virus untuk hp symbian . Kita tahu Anti virus buat hp symbian itu penting. Seperti komputer, Ponsel symbian dapat terserang virus. Untuk itu dibutuhkan aplikasi antivirus untuk handphone symbian. Kemungkinan terkena virus akan semakin besar jika kamu sering bertukar file menggunakan bluetooth. Jika sudah terinfeksi oleh virus, Hp anda harus direset ke pengaturan pabrik atau yang lebih buruk  adalah menginstal ulang ke tempat servis. Tentunya disamping membutuhkan dana yang lumayan, hal itu juga cukup menjengkelkan bagi kamu. Apalagi jika ternyata data-data kamu kemudian tidak dapat terselamatkan. Lengkap sudah penderitaanmu tanpa anti virus. Download antivirus terbaru 2012


Sebelum semua itu terjadi maka kamu instal anti virus untuk handphone symbianmu yang memang bisa menangkal semua virus yang mengancam hp symbian kamu. Namun, layaknya antivirus yang ada pada perangkat lain seperti PC, anti virus yang kamu gunakan tadi pun harus selalu terupdate. Percuma rasanya menggunakan anti virus jika kamu tidak mengupdatenya karena pastinya virus-virus baru pun bermunculan.Macam - macam antivirus hp symbian:

Langsung saja untuk mendonwload anti virusnya silakan klik link dibawah

Arti dan Virus Sistem Operasi Symbian

Sistem Operation Symbian
Symbian OS adalah sistem operasi terbuka yang dikembangkan oleh SymbianLtd. yang dirancang untuk digunakan peralatan bergerak (mobile).bisa juga disebut Mini komputer handphonesymbian(os) bisa di install aplikasi dengan format atau berextensi SIS,SISX,JAD dan JAR
Symbian juga lebih kompatibel dengan berbagai format.sebagai contoh,handphone symbian bisa memainkan game berformatsymbian(.sis) dan java (.jar), tapi satu hal yang perlu anda ketahui,symbian lebih sering terserang virus daripada java.tapi itu tidak masalah,karena sekarang sudah banyak aplikasi antivirus untuk handphone symbian
Keunggulan :
- Mudah dalam meng-install game atau aplikasi apa saja (Format jar.jad dan sis.sisx)
- Memiliki Fungsi tombol Copy Paste
- Fungsi Multitasking (mampu membuka aplikasi lebih dari 2,kalau pada hp nokia yang aku pake multitasking bisa sampai 5)
Kelemahan :
- Karena memiliki sistem operasi terbuka, handphone jenis ini sangat rentan terhadap serangan virus
- Handphone dengan sistem ini gampang Hang, atau lambat dalam membuka gallery, lagu, serta pesan singkat (SMS) Kecuali (s60v3) (Proses Loadingnya kadang lambat)

Type Os s60 v1&v2:
Nokia:7650, 3600, 3620, 3650, 3660, 6600, 3230, 6260, 6620, 6670, 7610, 6630, 6680, 6681, 6682, N70, N72, N90,
Samsung: SGH D720, SGH-D728, SGH D730, SGH-Z600
Panasonic: X700, X800
Lenovo P930,
Sendo X, Sendo X2,
Siemens SX1.

TypeSymbianOS-9.X (OS v9.1, 9.2, 9.3)
Nokia: 5700 XpressMusic, 6110 Navigator, 6120 Classic, 6121 Classic, 6124 Classic, 5500 Sport, 6290, E50, E51, E65, E66, N71, N73, N75, N76, N77, N81, N82, N85,N92, N93, N93i, N95, N95 8GB, N96,
LG KS10, LG KT610, LG KT615,
Samsung SGH-i570, Samsung SGH-G810, Samsung SGH-i400, Samsung SGH-i408, Samsung SGH-i450, Samsung SGH-i458, Samsung SGH-i520, Samsung SGH-i550, Samsung SGH-i550w, Samsung SGH-i560, Samsung SGH-i568, Samsung GT-i8510 (INNOV8), Samsung GT-I7110, Samsung SGH-L870

TypeSymbianOS 9.4 Series 60 5th Edition
Nokia 5800 XpressMusic, Nokia 5800 Navigation Edition, Nokia 5230, Nokia 5530 XpressMusic, Nokia N97,
Samsung i8910 Omnia HD,
Sony Ericsson Satio 


Macam - Macam Virusnya
14 macam virus HP Symbian - Bukan hanya komputer, HP Symbian memang rentan terhadap virus. Jenis virus ponsel sudah semakin bertambah. Jadi anda harus menginstal anti virus untuk HP symbian anda. virus pada hape baru ditemukan pada tahun 2004. Cabir merupakan virus hape pertama yang terdeteksi telah menginfeksi lewat perantara bluetooth. Virus ini memiliki kemampuan berpindah tempat dan memperbanyak diri. Kemudian muncul varian baru yang menyusup lewat MMS, dan berkembang lagi lebih banyak virus-virus hape yang berbahaya bagi HP kesayangan kita.
Dari berbagai jenis Operasi Sistem yang ada ternyata Symbian OS yang paling sering terserang virus. untuk symbiian OS terdahulu (1st edition dan 2nd edition) masih menjadi sasran empuk virus. Untuk menyiasati serangan virus, Symbian OS versi 9.X (3rd edition) keatas telah dilengkapi dengan antivirus yang terintegrasi didalam sistem.
virus hp, virus ponsel, virus nokia, virus sony eriction, jenis virus, macam-macam virus, http://mobinesia.blogspot.con

Dibawah ini adalah beberapa diantaranya virus-virus yang menyerang sistem OS :

  • Trojan
Virus jenis ini biasanya akan merusak sistem kerja pada HP, sehingga HP kadang melakukan restart dengan sendirinya.
  • Malware
Digolongkan sebagai virus sangat berbahaya, dapat menular pada HP yang sehat melalui koneksi bluetooth. File yang dikirim lewat bluetooth akan corrupted dan tidak akan bisa dibuka.
  • Losco.A virus
Memiliki basis vormat *SIS. Virus akan menyerang sistem aplikasi hape sehingga tidak bisa digunakan lagi.
  • Comwarrior
Masih menular melalui bluetooth. Virus ini dapat menghapus seluruh data dan menguras pulsa dengan secara diam-diam. Caranya dengan mengirim SMS dan MMS dengan sendirinya.
  • Skulls.cb-mabtal.A
Tergolong sebagai virus yang sudah lama dikenal. Skulls dapat terinstal secara tidak sengaja. Virus akan merusak ikon folder dengan menampilkan ikon yang berbeda. Selain itu juga dapat merusak dan mematikan fungsi telepon, SMS, dan media player.
  • Cardtrap
Virus ini mampuh mengganti aplikasi pada hape berupa buku telepon dengan salinan corrupted.
  • Doomed
Dapat menonaktifkan beberapa aplikasi dan membuat hape restart dengan sendirinya.
  • Blank font.A
Menginfeksi hape dengan tampilan tanpa bentuk alias blank. Virus juga dapat memaksa sistem pada hape untuk melakukan restart berulang-ulang.
  • Phone book stealer
Cara kerja virus ini tergolong cukup unik. Virus dapat mengambil data pada phone book untuk di copy-paste dengan file berformat *TXT untuk dikirim melalui bluetooth tanpa konfirmasi.
  • Symbian-skudon.c/sukon.D
Virus ini dapat membuat sistem pada hape tidak stabil.
  • Symbian-skudon.E.F
Menyerang hape bersistem operasi symbian dengan cara mengacak data yang ada.
  • Symbos/commwarrior.C
Dapat menyerang layaknya virus commwarrior.
  • Coom warrior.D
Hape yang terjangkit virus ini akan mengirim MMS dan SMS dengan sendirinya dan menggunakan bahasa yang membingungkan.
  • Symbos/commwarrior.E
Menjangkit melalui bluetooth dan MMS dihape bersistem operasi symbian.
Dari beberapa virus diatas virus mana yang pernah menyerang hape kesayangan sobat??….
Saya sarankan walaupun hape sekarang sudah kebal dengan infeksi virus ada baiknya untuk tetap menggunakan anti-virus


Rabu, 04 April 2012

Beberapa hp terbaru dengan sistem operasi Android 2.3 Murah

Lenovo A60, Ponsel Berbasis Android 2.3 yang Terjangkau

Lenovo Mobile Indonesia, menghadirkan ponsel terbaru dengan sistem operasi Android, Lenovo A60. Ponsel yang memiliki desain simple nan apik ini tampil dengan kelengkapan, sistem operasi Android versi 2.3 Gingerbread. Lenovo A60 termasuk dalam seri EcoTech Lenovo dimana vendor internasional ini tetap setia dengan komitmennya yaitu memberikan perangkat teknologi berkualitas dan harga terjangkau untuk masyarakat Indonesia. Layar 3.5 inchi multi touchscreen yang diusungnya dan di dukung kamera 3.2 megapixel akan memuaskan pengguna dalam mengambil momen-momen spesial.
“Lenovo Mobile ingin memberikan pilihan kepada pengguna ponsel di Indonesia dengan meluncurkan ponsel pertama dari seri Lenovo Ecotech, yaitu Lenovo A60. Ponsel berbasis sistem operasi Android versi 2.3 Gingerbread yang telah dilengkapi dengan WIFI Hotspot ini kami harapkan bisa menjadi pilihan penggemar ponsel Android di tanah air,” ungkap Charles Sigarlaki, Sales & Marketing Director PT. Global Selular Networks selaku representatif Lenovo Mobile di Indonesia.
Koneksi jaringan berbasis Android dan dilengkapi dengan WIFI Hotspot, ponsel ini juga mendukung akses jariangan dual SIM 3.5G HSDPA 7.2Mbps dan GSM, sehingga memudahkan pengguna terkoneksi cepat ke dunia maya.
CHIP.co.id - Lenovo A60 dibanderol harga Rp. 1.555.000
Untuk mendapatkan ponsel Lenovo A60, Lenovo Mobile Indonesia bekerja sama dengan outlet retail yang tersebar di seantero tanah air, antara lain Erafone dan Indomaret. Ketersediaan ponsel  Android Lenovo A60 sendiri mulai tanggal 17 Desember 2011 dengan harga Rp. 1.555.000,- di outlet-outlet Erafone. Sedangkan ponsel Lenovo tipe E156 dan Q320 sudah dipasarkan dengan layanan pesan antar ambil Indomaret di seluruh Indonesia.
Selain itu, Lenovo Mobile juga memberikan fasilitas tambahan bagi pembeli Lenovo A60 dengan menyediakan paket bundling bersama Telkomsel yang membolehkan pengguna mendapatkan free internet sepuasnya selama 3 bulan. “Dengan adanya kerjasama bundling ini kami berharap pengguna bisa lebih puas menikmati keunggulan ponsel Lenovo A60,” tambah Charles.

MITO 898 - Hp Android 1 Jutaan dengan OS Android Gingerbread 2.3

\MITO 898 - Hp Android 1 Jutaan dengan OS Android Gingerbread 2.3 MITO Mobile, salah satu produsen handphone lokal baru saja meluncurkan produk terbarunya, yakni MITO 898. Handphone ini merupakan perangkat Android kedua dari MITO setelah MITO 9800. Hp Android 1 jutaan ini memiliki fitur yang cukup banyak. Pertama, dari segi sistem operasinya, handphone ini menggunakan OS Android Gingerbread 2.3.
Tentunya dengan sistem operasi Android Gingerbread 2.3, Hp Android 1 jutaan ini menghadirkan fitur yang lebih baik daripada handphone Android lokal lain yang banyak menggunakan OS Android Froyo 2.2. Dari segi ukuran layar, handphone ini pun menghadirkan layar yang besar. Anda akan disuguhi dengan layar TFT touchscreen kapasitif berukuran 3.75 inci. Layar ini menampilkan kualitas gambar yang tidak terlalu bagus, dengan resolusi HVGA atau 480 x 320 piksel. Dalam layar tersebut, Anda akan bisa mengatur sebanyak 9 homescreen sesuai dengan selera Anda. Selain itu, pada menu Home, Anda juga bisa memperoleh tiga homescreen tambahan.
Hp Android 1 jutaan ini tampil dengan dimensi yang sedang. Dengan ketebalan 10.9 mm, panjang 120 mm serta lebar 63.5 mm. Dengan ukuran tersebut, handphone ini pun cocok ketika ditaruh di saku. Meskipun tampil dengan harga murah, yakni Rp 1,2 juta, handphone ini menawarkan dual kamera. Di belakang, Anda akan menemukan kamera 3.0 MP dan kamera VGA di bagian depan.
Kelebihan lain dari Hp Android 1 jutaan ini adalah kemampuannya untuk menggunakan dua kartu SIM dalam satu handphone. Anda bisa memakai dua kartu SIM GSM pada handphone ini. Selain itu, handphone yang mendukung jaringan dual band GSM (900/1800 MHz) ini juga mendukung jaringan 3G. Jadi Anda dapat memuaskan diri ketika browsing.
Sayangnya, pihak MITO tidak menjelaskan spesifikasi handphone ini secara penuh. MITO Mobile tak menyebutkan kualitas prosesor yang digunakan pada MITO 898 ini. Selain itu, MITO Mobile juga tidak menyebutkan kapasitas memori internal yang dimiliki oleh handphone ini. Jadi bagi Anda yang tertarik dengan handphone Android ini, nampaknya harus menelusuri info lebih lanjut.
Kelebihan:
  • Harga murah
  • Menggunakan OS Android Gingerbread
Kekurangan:
  • Resolusi layar yang buruk
  • Kualitas layar masih jadul
  • Kualitas kamera kurang bagus.
Harga dan Spesifikasi Nexian Cosmo Journey A895 Posted on January 18, 2012 Nexian Cosmo Journey A895Harga dan Spesifikasi Ponsel Baru Nexian Cosmo Journey A895, Ponsel baru dari Nexian yang menggunakan sistem operasi Android tepatnya versi Android 2.3 Gingerbread. Ponsel android lokal Nexian Cosmo Journey A895 ini adalah ponsel android yang mempunyai fitur dan spesifikasi yang sudah luamayn komplit karena ponsel android lokal ini sudah memiliki kamera 3 megapixel dan harganya pun tidak terlalu mahal seperti ponsel sebelumnya yang juga menggunakan sistem operasi android yaitu Nexian XTREME A899 yang di bandrol dengan harga Rp 1.799.000,- Ponsel baru Nexian Cosmo Journey A895 adalah ponsel android lokal diatas mendukung jaringan dual GSM (900/1800 MHz) & WCDMA 2100 MHz plus dual On yang dapat aktif secara bersamaan. Frekuensi seperti itu tentu sudah sangat kita kenal, karena terbukti lancarnya berkomunikasi tanpa adanya gangguan. Ponsel android harga murah ini mengusung layar HVGA Capacitive touchscreen seluas 3.5 inchi. Tampilan visual seluas ini tentu sangat nyaman untuk melakukan kegiatan menonton video maupun bermain game. Ponsel android murah dari nexian yang di berinama Nexian Cosmo Journey A895 ini memakai beberapa fitur-fitur yang menarik diantaranya MP3/MP4 player, Radio FM, Audio/Video player, Java, dan Game yang sudah tertanam didalamnya. Dan untuk mendengarkan suara dari media diatas, Anda bisa menggunakan kabel audio jack seluas 3.5 cm atau boleh juga mendengarkannya melalui speaker belakang.Jadi untuk suara yang di hasilkan oleh ponsel android murah ini akan mengeluarkan seuara yang cukup keras. Harga Nexian Cosmo Journey A895 ini di bandrol dengan harga Rp 1.300.000,- ponsel android dengan harga di bawah satu juta, untuk detail spesifikasinya silahkan anda baca di bawah ini. Spesifikasi Nexian Cosmo Journey A895 : Jaringan Nexian Cosmo Journey A895 : Dual GSM (900/1800 MHz), WCDMA 2100 MHz & Dual On Layar Nexian Cosmo Journey A895 : HVGA Capacitive Touchscreen 3.5 HVGA Kamera Nexian Cosmo Journey A895 : Dual kamera 3.0 MP with Autofocus & VGA Memori Nexian Cosmo Journey A895 : Support MicroSD card Transfer Data Nexian Cosmo Journey A895 : HSDPA, WCDMA, EDGE, GPRS Koneksi : Bluetooth v2.1, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Kabel data OS Nexian Cosmo Journey A895: Android v2.3 (Gingerbread) Fitur Lain : Polifonik (MP3), MP3/MP4 player, Radio FM, Audio/Video player, Java, Game, Handsfree, Facebook, Twitter, Yahoo Messenger, Nexian Messenger, MSN, eBuddy, Garansi 12 bulan Bahasa Nexian Cosmo Journey A895 : Indonesia – Inggris Baterai Nexian Cosmo Journey A895 : Standart Lithium Ion

Read more at: http://ternew.com/2012/01/harga-dan-spesifikasi-nexian-cosmo-journey-a895/
Copyright http://ternew.com/ Under Common Share Alike Atributi
LENOVO K800

K800 dipamerkan di ajang pameran elektronik paling bergensi di dunia, Consumer Electronics Show di Las Vegas, yang berlangsung sejak 10 sampai 13 Januari 2011. Prosesor yang disematkan di K800 adalah seri Atom Z2460 atau dijuluki Medfield, dengan clock speed 1.6GHz didukung teknologi Intel hyper Threading, manufaktur fabrikasi 32 nanometer.


Spesifikasi lainnya dari K800, memiliki layar 4,5 inci 1280x720 piksel dan kamera 8MP dengan kemampuan ISO hingga 3200. Untuk konektivitas, K800 didukung dengan bluetooth, Wi-Fi, dan jaringan 4G Long Term Evolution (LTE).


Smartphone ini berjalan dengan sistem operasi Android 2.3 Gingerbread. Sistem operasi Android 2.3 pada K800 ini, mengalami banyak modifikasi. Menurut CEO Intel Paul Otellini, modifikasi itu dilakukan agar sistem operasi Android bisa berjalan baik di perangkat yang menggunakan prosesor Intel.


K800 pertama kali akan dipasarkan di China pada kuartal 2 tahun 2012 ini. Sayangnya, Lenovo tidak memberi informasi mengenai harga K800.


Dalam waktu dekat ini, prosesor Intel Medfield juga akan digunakan pada smartphone produksi Motorola dan LG. Langkah ini menjadi bukti keseriusan Intel menandingi ARM, Qualcomm dan NVIDIA yang selama ini mendominasi pasar prosesor untuk perangkat mobile, yaitu tablet dan smartphone.


Handphone Motorola Motoluxe dan Defy Mini Terbaru 2012 Ponsel dengan Sistem Operasi Android 2.3

Harga Handphone Motorola Motoluxe dan Defy Mini - Spesifikasi Motorola Motoluxe dan Defy Mini. Dua handset Android sekaligus mengawali geliat Motorola di tahun 2012. Vendor asal Amerika Serikat yang diakuisisi Google ini memperkenalkan Motorola Motoluxe dan Defy Mini. Baca Ponsel LG X350 Terbaru 2012 dan Spesifikasi LG X350 HP Dual Sim Dengan TV Digital DAN Ponsel Smartphone Android Samsung Galaxy Ace Plus Terbaru Dengan Prosesor CPU 1GHz.


Keduanya memakai sistem operasi Android 2.3 dan menyasar pasar kelas menengah. Dalam beberapa minggu ke depan, Motoluxe dan Defy Mini rencananya akan dipasarkan di China, Eropa dan Amerika Latin.

Handset pertama, Motorola Motoluxe memiliki bentang layar 4 inch dengan resolusi 480x854. Seperti detikINET kutip dari Cnet, Jumat (6/1/2012), handset ini ditenagai prosesor 800 MHz berikut 512MB RAM dan 1GB ROM.


Spesifikasi lainnya standar ponsel Android. Seperti aplikasi lengkap Google, GPS, Wi Fi dan konektivitas lengkap. Sementara kamera berkekuatan 8 megapixel dan baterai 1.400 mAh.


Handset kedua yaitu Motorola Defy Mini adalah versi mini Motorola Defy. Seperti kakaknya, handset ini dirancang tahan banting. Ia dapat bertahan hidup di dalam air, tahan debu dan tahan goresan.


Defy Mini punya ukuran layar 3,2 inch dengan resolusi 480x320. Prosesornya standar saja, yaitu 600 MHz. Kemudian handset ini dilengkapi kamera 3 megapixel dan kamera depan VGA.


Keduanya memakai user interface MotoSwitch yang diklaim bisa beradaptasi dengan kebiasaan pemakaian ponsel pengguna. Harga duo smartphone Android tersebut belum disebutkan, namun dipastikan cukup terjangkau.


Motorola Fire XT


Motorola Fire XT adalah ponsel Android baru yang diluncurkan Motorola untuk menyambut bulan April ini. Android inik kabarnya mempunyai spesifikasi menarik namun dibanderol dengan harga yang tak terlalu menguras kantong. Kamera 5 MP nya adalah salah satu kelebihan Motorola Fire XT ini, selain itu apalagi ya? Baca terus spesifikasi Motorola Fire XT.
Motorola Fire XTMotorola Fire XT

Review Motorola Fire XT

Desain – Motorola Fire XT mempunyai desain yang menarik, modis namun ramping dengan dimensi 114 x 62 x 12 mm dan berat 114 gram. Di lapisi body titanium berbahan kuat, dengan list chrome di bagian pinggir body membuatnya terlihat elegan.
Layar – Ponsel Android ini mempunyai layar dengan dimensi yang cukup luas, mencapai 3.5 inci. Layar tersebut berteknologi layar sentuh kapasitif dengan dengan resolusi 320 x 480 pixels dan mendukung multi touch.
OS – Yang mascipul ketahui, Motorola Fire XT ini berjalan di OS Android 2.3 Gingerbread. Entah apakah Motorola memberikan kesempatan pengguna ponsel ini untuk upgrade ke OS Android terbaru saat ini, Ice Cream Sandwich. Untuk mendukung performanya, ponsel ini menggunakan chipset 800 MHz.
Kamera – Terdapat 2 kamera di ponsel android ini. Kamera utamanya beresolusi 5 MP dengan fitur otomasi fokus dan flash terintegrasi. Sedangkan kamera sekundernya hanya beresolusi VGA yang terletak di bagian depan body ponsel.
Konektifitas – Terdapat Wifi, Bluetooth, HSDPA, dan EDGE. So, cukup lengkap khan?
Memori – Motorola memberikan RAM sebesar 512MB untuk internal memori dan dapat ditambahkan dengan external memori sampai dengan 32GB.
Fitur Lain – Motorola Fire XT ini juga menggunakan Moto Switch untuk tampilan didepan atau menu yang diklaim dapat memberikan kemudahan untuk berpindah dari fungsi kerja ke fungsi lainnya.

Spesifikasi Motorola Fire XT

  • 2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
  • 3G Network HSDPA 900 / 2100
  • HSDPA 850 / 2100 or HSDPA 850 / 1900
  • Announced 2011, August
  • Status Available. Released 2011, September
  • BODY Dimensions 114 x 62 x 12 mm
  • Weight 114 g
  • - Touch-sensitive controls
  • DISPLAY Type TFT capacitive touchscreen
  • Size 320 x 480 pixels, 3.5 inches (~165 ppi pixel density)
  • Multitouch Yes
  • - Moto Switch UI
  • SOUND Alert types Vibration, MP3 ringtones
  • Loudspeaker Yes
  • 3.5mm jack Yes
  • MEMORY Card slot microSD, up to 32GB
  • Internal 512 MB RAM, 512 MB ROM
  • DATA GPRS Class 12 (4+1/3+2/2+3/1+4 slots), 32 – 48 kbps
  • EDGE Class 12
  • Speed HSDPA, 7.2 Mbps; HSUPA, 384 Kbps
  • WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot
  • Bluetooth Yes, v2.1 with A2DP, EDR
  • NFC No
  • USB Yes, microUSB v2.0
  • CAMERA Primary 5 MP, 2592×1936 pixels, autofocus, LED flash
  • Features Geo-tagging
  • Video Yes, 480p@24fps
  • Secondary Yes, VGA
  • FEATURES OS Android OS, v2.3.4 (Gingerbread)
  • Chipset Qualcomm MSM7227T-1
  • CPU 800 MHz
  • GPU Adreno 200
  • Sensors Accelerometer, proximity, compass
  • Messaging SMS(threaded view), MMS, Email, Push Email, IM
  • Browser WAP 2.0/xHTML, HTML
  • Radio Stereo FM radio with RDS
  • GPS Yes, with A-GPS support
  • Java Yes, via Java MIDP emulator
  • Colors Black
  • - SNS integration
  • - MP3/WAV/AAC+ player
  • - MP4/H.263/H.264/WMV player
  • - Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Google Talk
  • - Document viewer
  • - Photo viewer
  • - Organizer
  • - Voice memo/dial
  • - Predictive text input
  • BATTERY Standard battery, Li-Ion 1540 mAh
  • Stand-by (2G) / Up to 672 h (3G)
  • Talk time (2G) / Up to 8 h (3G)

Harga Motorola Fire XT

Seperti yang telah mascipul singggung di awal tadi, Motorola Fire XT dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau. Kabarnya, Anda hanya cukup menyediakan dana Rp 1,399 juta untuk bisa memboyong Motorola Fire XT ini. 

Samsung Galaxy Y

Harga Samsung Galaxy Y Terbaru masih berada pada level Rp1.1juta hingga Rp1.2juta. Harga ini akan tetap stabil mengingat banyak permintaan dari pembeli akan Samsung Galaxy Y GSM maupun CDMA.
Beberapa spesifikasi teknis Samsung Galaxy Y GSM antara lain: Jaringan Quadband GSM, CPU 832 MHz, layar 3.0 inci TFT capacitive touchscreen, 256K colors, GPRS, EDGE, HSDPA, Bluetooth, 2MP Camera, MP3 Player, Video, FM Radio, 160MB memory internal, microSD slot, Wi-Fi, Android OS (Gingerbread)
Harga Samsung Galaxy Y Terbaru
Samsung Galaxy Y Bidik Pengguna Remaja
Kelebihan Samsung Galaxy Y
  • Harganya cukup terjangkau
  • CPU 832 MHz, dapat menjalankan aplikasi multitasking dengan
  • Kanal HSDPA untuk browsing yang lebih cepat
  • Menggunakan Android OS  v2.3.5 (Gingerbread)
  • Desain  mungil sehingga mudah dimasukkan ke dalam saku
Kelemahan Samsung Galaxy Y
  • Warna kurang natural karena hanya mampu menampilkan 245ribu warna
  • Belum mendukung HSUPA sehingga untuk upload file koneksi masih lambat
  • Kamera 2MP minus flash. Pastikan mengambil gambar dalam kondisi cahaya cukup
  • kualitas rekaman videonya hanya sebatas QVGA
Harga dan Spesifikasi Nexian Cosmo Journey A895 Posted on January 18, 2012 Nexian Cosmo Journey A895Harga dan Spesifikasi Ponsel Baru Nexian Cosmo Journey A895, Ponsel baru dari Nexian yang menggunakan sistem operasi Android tepatnya versi Android 2.3 Gingerbread. Ponsel android lokal Nexian Cosmo Journey A895 ini adalah ponsel android yang mempunyai fitur dan spesifikasi yang sudah luamayn komplit karena ponsel android lokal ini sudah memiliki kamera 3 megapixel dan harganya pun tidak terlalu mahal seperti ponsel sebelumnya yang juga menggunakan sistem operasi android yaitu Nexian XTREME A899 yang di bandrol dengan harga Rp 1.799.000,- Ponsel baru Nexian Cosmo Journey A895 adalah ponsel android lokal diatas mendukung jaringan dual GSM (900/1800 MHz) & WCDMA 2100 MHz plus dual On yang dapat aktif secara bersamaan. Frekuensi seperti itu tentu sudah sangat kita kenal, karena terbukti lancarnya berkomunikasi tanpa adanya gangguan. Ponsel android harga murah ini mengusung layar HVGA Capacitive touchscreen seluas 3.5 inchi. Tampilan visual seluas ini tentu sangat nyaman untuk melakukan kegiatan menonton video maupun bermain game. Ponsel android murah dari nexian yang di berinama Nexian Cosmo Journey A895 ini memakai beberapa fitur-fitur yang menarik diantaranya MP3/MP4 player, Radio FM, Audio/Video player, Java, dan Game yang sudah tertanam didalamnya. Dan untuk mendengarkan suara dari media diatas, Anda bisa menggunakan kabel audio jack seluas 3.5 cm atau boleh juga mendengarkannya melalui speaker belakang.Jadi untuk suara yang di hasilkan oleh ponsel android murah ini akan mengeluarkan seuara yang cukup keras. Harga Nexian Cosmo Journey A895 ini di bandrol dengan harga Rp 1.300.000,- ponsel android dengan harga di bawah satu juta, untuk detail spesifikasinya silahkan anda baca di bawah ini. Spesifikasi Nexian Cosmo Journey A895 : Jaringan Nexian Cosmo Journey A895 : Dual GSM (900/1800 MHz), WCDMA 2100 MHz & Dual On Layar Nexian Cosmo Journey A895 : HVGA Capacitive Touchscreen 3.5 HVGA Kamera Nexian Cosmo Journey A895 : Dual kamera 3.0 MP with Autofocus & VGA Memori Nexian Cosmo Journey A895 : Support MicroSD card Transfer Data Nexian Cosmo Journey A895 : HSDPA, WCDMA, EDGE, GPRS Koneksi : Bluetooth v2.1, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Kabel data OS Nexian Cosmo Journey A895: Android v2.3 (Gingerbread) Fitur Lain : Polifonik (MP3), MP3/MP4 player, Radio FM, Audio/Video player, Java, Game, Handsfree, Facebook, Twitter, Yahoo Messenger, Nexian Messenger, MSN, eBuddy, Garansi 12 bulan Bahasa Nexian Cosmo Journey A895 : Indonesia – Inggris Baterai Nexian Cosmo Journey A895 : Standart Lithium Ion

Read more at: http://ternew.com/2012/01/harga-dan-spesifikasi-nexian-cosmo-journey-a895/
Copyright http://ternew.com/ Under Common Share Alike Atributi

Macam - macam android



seperti halnya makhluk hidup yang melakukan sebuah matamorfosis, teknologi pun juga mengalami hal yang sama. Berikut perjalanan OS Android mulai pertama kali dirilis sampai versi yang paling mutakhir tentunya:
 

CupCake (Android 1.5 )

seri ini hasil dari pengembangan seri sebelumnya yaitu seri android 1.1 yg diluncurkan pada bulan february tahun 2009.. spesifikasi cupcake sebagai berikut:
Mempunyai kemampuan merekam dan menonton video melalui camcorder.
Upload video ke youtube dan upload gambar ke picasa.
Aplikasi baru soft-keyboard dengan fungsi text prediction.
Bluetooth A2DP dan AVRCP support.
Mempunyai kemampuan otomatis terhubung ke perangkat Bluetooth dengan jarak tertentu.
Widget baru dan folder dapat dikumpulkan di layar home.
Perpindahan layar secara otomatis 

Donut (Android 1.6 )

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]  

Android kemudian merilis versi terbaru yakni android 1.6 disebut dengan Donut pada 30 april 2009 dengan kemampuan:
Peningkatan pada android market.
Integrasi kamera, perekam video dan tampilan galeri.
Aplikasi galeri yang baru memungkinkan pengguna memilih banyak foto untuk dihapus.
Aplikasi voice search yang diperbaharui menjadi lebih cepat merespon dan itegrasi dengan aplikasi yang lain termasuk kemampuan mencari kontak.
Aplikasi search yang ditingkatkan untuk bisa mencari bookmarks, history, kontak, dan web dari layar home
Peningkatan dukungan teknologi untuk CDMA/EVDO.802.1x, VPNs, dan mesin text to speech
Mendukung resolusi layar WVGA
speed inprovement in searching and camera applications
perbaikan kecepatan di aplikasi pencarian dan aplikasi kamera. 

Eclair (Android 2.1) 

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]  

setelah Donut menyusul kemudian Eclair ver 2.1 dengan kemampuan:
Optimalisasi kecepatan hardware
Mendukung lebih banyak ukuran layar dan resolusi layar
Revamped UI, User interface baru pada browser dan dukungan html 5
Daftar kontak baru, Rasio putih-hitam yang lebih baik untuk backgrounds.
peningkatan aplikasi Google Maps 3.1.2
Dukungan untuk Microsoft Exchange
Mendukung Falsh untuk kamera, Digital Zoom.
Peningkatan pada aplikasi virtual keyboard, Bluetooth 2.1, Live Wallpapers. 

Froyo (Android 2.2)  

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]  

Versi android teranyar yang dikeluarkan oleh Google... dengan versi 2.2 . memiliki kemampuan:
Optimalisasi kecepatan dan performa Android OS
Integrasi chrome v8 javaScript kedalam aplikasi browser
Peningkatan dukungan Microsoft Exchange, Peningkatan aplikasi luncher dengan shotcuts menuju aplikasi phone dan browser
USB tethering dan WiFi hotspot functionality.
Penambahan pilihan untuk menonaktifkan akses data jaringan mobile
Aplikasi android market yang telah diperbaharui dengan fitur update otomatis.
Quick switching between multiple keyboard languages and their dictionaries.
Voice dialing dan berbagai kontak melalui bluetooth
mendukung file upload di aplikasi browser
dukungan terhadap aplikasi Adobe Flash 10.1 terakhir 

Gingerbread (Android 2.3) 

[img]http://www.android-indonesia.com/images/fbfiles/images/android_30_gingerbread.jpg[/img]   

Inilah Fitur-fitur Yang Dimiliki Oleh Android Gingerbread: 

NFC (Near-Field Communication) 

Aplikasi NFC akan tersedia di dalam Gingerbread, ini memungkinkan produsen gadget untuk membuat perangkat yang bisa digunakan untuk transaksi nirkabel alias dompet elektronik. 

Dukungan pada Kamera Depan
Aplikasi kamera di Android 2.3 sudah mendukung kamera depan sejak awalnya. Artinya produsen seperti HTC, yang salah satu versi ponsel Androidnya sudah memiliki dua kamera, bisa langsung memasang
dua kamera di ponsel Android.

Ponsel Internet
Kemampuan teleponi via internet, atau Voice over IP, akan didukung pada tingkat sistem operasi. Tanpa
aplikasi tambahan, pengguna sudah bisa membuat panggilan VoIP, tentu dengan setting SIP manual.


Tampilan yang Lebih Rapih

Tampilan antarmuka dari Gingerbread konon bakal makin rapih dan mudah dipelajari. Menu dan tema visual diperbaiki oleh Google untuk memudahkan navigasi.

Manajemen Aplikasi
Akan tersedia shortcut untuk sebuah aplikasi bernama Manage Applications. Di sini pengguna bisa melihat berapa besar memori yang diserap oleh masing-masing aplikasi yang sedang berjalan.

Input Teks Lebih Cepat
Keyboard Android Gingerbread dijanjikan akan lebih baik, dengan beberapa perubahan lokasi dan bentuk. Selain itu ada kemampuan memperbaiki salah ketik lewat kamus bawaan. 

Copy Paste
Kemampuan untuk memilih (select) lalu melakukan Copy, Cut atau Paste di Gingerbread menjadi semakin
baik. Cara penggunaannya mirip yang dilakukan Apple pada iOS, lengkap dengan marker yang bisa digeser sebelum menyalin.

HoneyComb (Android 3.0)

Honeycomb 3.1 merupakan update minor Android OS untuk tablet yang secara keseluruhan cukup sempurna. Interface-nya lebih smooth dibanding sebelumnya dengan perbaikan utama di dua fitur: performa flash yang ditingkatkan dan USB device compatibility yang sudah mendekati komputer. Bandingkan dengan iPad yang tidak memiliki kedua fitur ini.
Fitur Android Honeycomb 3.1 yang mengalami perbaikan. 
Flash yang lebih baik, Multitasking yang lebih baik, Movie Store, Homescreen Widgets yang resizeable, kini widget bisa di resize menjadi lebih besar atau kecil. Support dengan pointer device, seperti mouse, trackpad dan trackball. Bahkan magic trackpad Apple dapat bekerja dengan Honeycomb 3.1, meski demikian multitouch dan gesture-nya tidak support. USB device yang lebih support, Android 3.1 kini dapat menerima USB periferal, gamepads, thumbdrives, camera dan keyboard. Update terhadap Core Application, seperti browser yang lebih baik, lebih cepat membuka tabs, akses setting, support embedded HTML5 video dan hardware acceleration. App Kalender sudah diredesign untuk readability yang lebih baik dan touch control yang lebih akurat. Kini email widget memungkinkan kita mengakses multiple folder (kecuali Gmail) dengan contact yang sekarang sudah fully searchable. 


Android 4.0 Ice Cream Sandwich
Berikut ini beberapa fitur menarik dari Android 4.0 Ice Cream Sandwich, yang tentunya bakal membuat handphone, smartphone atau Tablet Android lebih powerfull dengan menggunakan Sistem Operasi terbaru Android ini.

Fitur pertama yang bakal hadir di Android 4.0 Ice Cream Sandwich adalah Face Recognition Software, dengan fitur ini memungkinkan kita untuk mengunlock ataupun lock Smartphone Android menggunakan wajah kita, dan bahkan lebih jauh lagi dengan fitur ini akan bermanfaat dalam proses editing photo ataupun simulasi game.

Virtual Camera Operator, kalau fitur yang satu ini memungkinkan camera untuk mengenali suara yang muncul, sehingga nantinya camera akan fokus ke suara tersebut. Fitur ini akan sangat bermanfaat terutama jika kita sedang mewawancarai seseorang dan kita berniat mengambil foto orang yang diwawancarai, maka secara otomatis camera akan fokus kepada orang yang sedang diwawancarai tersebut.

Support USB, jangan khawatir dengan Android 4.0 Ice Cream Sandwich, smartphone atau tablet Android akan dengan mudah mengenali perangkat USB yang dicolokan. Mulai dari Keyboard USB, Mouse USB dan bahkan sampai USB PS3 Controller.

Android 4.0 Ice Cream Sandwich

Kelebihan Android 4.0 Ice Cream Sandwich adalah dukungan terhadap berbagai aplikasi dan game, dengan menggunakan Single API Framework, maka diharapkan semua game ataupun aplikasi akan bisa berjalan di setiap sistem operasi Android. Jadi kita tidak akan lagi menemukan game yang kurang kompetibel karena berbeda sistem operasi.

Dari sisi tampilan, konon Android 4.0 Ice Cream Sandwich akan lebih dominan menggunakan warna biru dibandingkan dengan warna hijau yang selama ini menghiasi sistem operasi Android.

itulah macam - macam android